XL Gaet Indomaret Pasarkan Pulsa dengan Harga Pas

JAKARTA–PT XL Axiata Tbk menggaet peritel Indomaret dalam pemasaran pulsa sebagai bagian dari upaya perusahaan seluler asal Malaysia ini memberikan layanan kepada pelanggannya. Dengan kerja sama ini, pelanggan XL yang bertransaksi di Indomaret akan mendapatkan harga sesuai dengan nilai pulsa yang dibelinya.

Chief Commercial Officer XL, Danny Chew Kar Wei mengatakan bahwa pergeseran trend belanja masyarakat Indonesia ke toko-toko modern mendorong XL untuk selalu menyesuaikan diri dalam memasarkan produk layanannya.

“Lewat program ini, pelanggan membayar sesuai dengan pulsa yang diterima. Kita tawarkan dengan nominal pulsa Rp 15.000 dan Rp 30.000. Setelah kita perkenalkan, value transaksi naik hingga 42 persen dengan kenaikan frekuensi belanja mencapai 20 persen,” ujar Danny kepada pers di Jakarta, kemarin (16/9).


Menurut Danny, kerjasa XL dengan Indomaret kali ini menjawab keinginan pelanggan untuk dapat membeli pulsa dengan harga yang pas. Yakni sesuai dengan denominasi yang diinginkan tanpa harus ada biaya tambahan. Dia mencontohkan pembelian pulsa dengan nominal Rp 15.000 harus dibayar Rp 17.000.

Menurutnya, kerja sama XL dengan berbagai channel modern retail merupakan solusi untuk mengakomodir kebutuhan berkomunikasi. “Selain harga yang sesuai nilai pulsa bisa didapatkan di Indomaret, dengan jaringan yang tersebar di seluruh Indonesia,” katanya.

Pada kesempatan yang sama, Marketing Director Indomaret, Wiwiek Yusuf mengatakan, bahwa kerjasama ini tentu menambah nilai bagi Indomaret, yang kini memiliki lebih dari 11.400 outlet di seluruh Indonesia. (mna/rif)

Posting Komentar